DESA-DESA KALIMANTAN UTARA

Surga Bagi Semua

DESA itu damai sentosa nan sejahterah. Desa memancarkan sinar kekeluargaan. Desa-desa yang ada di Kalimantan Utara bagian dari sendi-sendi kehidupan masyarakat provinsi yang baru seumuran jagung ini. 

Sepinya desa bukan berarti pertanda telah mati suri. Sunyinya desa ialah sinyal tuk meraih prospek cemerlang, berkesempatan mengembangkan diri, untuk terus bekerja meraih prestasi, bergerak tanpa menyerah. 

Desa adalah milik kita, sebagai kekuatan ekonomi Kalimantan Utara. Desa diibaratkan sebagai kekuatan sejati negara. Andalannya bukan senjata api, apalagi jargon Nawacita. Desalah yang benar-benar menjadi tumpuan, sebagai tulang punggung bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.  

Karena itu, negara (pemerintah) wajib hadir untuk berpihak pada kaum petani. Jangan sampai para cukong dan tengkulak lintah darat bergentayangan menghantui para petani. 

Gapura masuk menuju ke Desa Long Bia Kecamatan Peso Kabupaten Bulungan Provinsi Kalimantan Utara pada Sabtu 25 April 2015 siang. Di desa ini memiliki potensi sumber daya ekonomi pertanian dan perikanan sungai. Lahan di daerah ini subur sangat cocok untuk pengembangan agrobisnis. (photo by budi susilo)

Pasti kita semua yang ada di Kalimantan Utara memiliki banyak cara, bagaimana untuk mengembangkan desa, untuk menyambut masa depan kita di desa, mewujudkan surga bersama, memberi kebaikan bagi semua. ( )


Rambai Padi, Tanjung Selor Rabu 27 Mei 2015.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

CANDI GARUDA YOGYAKARTA

PRASASTI KALASAN YOGYAKARTA

PONDOK PESANTREN MARDHATILLAH BALIKPAPAN