Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2014

ZERO POINT MANADO

Gambar
(sketsa by budi susilo)

MEMANJAT MELIHAT MENTARI

Gambar
Memanjat Melihat Mentari SENJA sudah mulai merayapi awan Kota Tua Jakarta. Wajah matahari pun mulai jingga, tak lagi putih kilau. Sore ini, angin agak bertiup kencang. Hembusannya mampu menggoyangkan ranting-ranting pohon yang tumbuh di pinggir jalan raya. Aura gedung tua, yang dahulunya sebagai perkantoran bank di jaman Hindia Belanda mulai redup. Matahari yang akan segera pamit pergi, tidur ke dalam perut bumi, membuat gedung tua ini akan semakin buta, gelap gulita. Tak ada orang yang menghuni. Kaca gedungnya berdebu, temboknya pun dijalari tumbuhan-tumbuhan spora, warna cat tak lagi cerah, mirip rumah hantu dalam film-film horor. Inilah nasib gedung tua berlantai tiga itu, megah, namun tak dilirik, dirawat, disayang, dan dimanfaatkan.

RAIHLAH PUASA SETAHUN

Gambar
Raihlah Puasa Setahun ORANG membayangkan, bahwa menjalankan ibadah puasa ramadhan berlangsung selama sebulan penuh. Karena ini maka berkesempatan memperoleh pahala puasa tiga puluh hari lamanya.  Setiap berpuasa dapat imbalan 10 pahala, jadi jika ditotal pahala yang diperoleh selama bulan ramadhan sebanyak 300 pahala.    Namun bila dikaji secara mendalam, sebenarnya ibadah puasa dapat diperoleh dengan hitungan nilai pahala puasa selama setahun. 

MAKSIAT MEMBAWA NIKMAT

Gambar
Maksiat Membawa Nikmat MANUSIA paling mudah menjalankan perintah Allah SWT, tetapi manusia akan mengalami kesulitan ketika dihadapkan pada perintah untuk menjauhi larangan-larangan Allah SWT. Hal itu diungkapkan, Ustad Mulham dalam kultum sholat tarawih di Mushollah Al Jannah, Kota Tangerang, menjalani kehidupan tidaklah mudah, banyak godaan dan rintangan.     “Orang pergi tunaikan sholat di masjid atau mushollah mau-mau saja, tapi usai sholat, kadang lupa. Masih berbuat maksiat, saat tidak lagi di tempat ibadah,” katanya pada Sabtu 19 Juli 2014.

PERKOKOH AKIDAH ISLAM

Gambar
Perkokoh Akidah Islam BANGUNAN Islam harus diperkuat dengan akidah. Ibaratnya, akidah itu adalah pondasi. Bila bangunan tidak ada pondasi, maka otomatis bangunannya juga akan lemah dan runtuh.  Mengenai akidah, secara kasat mata memang tidak tampak. Ini sangat berbeda dengan bangunan fisik, dapat terlihat secara kasat mata. Akidah itu berkaitan erat dengan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan.  “Akidah umat muslim harus betul-betul prima,” ujar Ustad Cholil Ridwan, dalam kultum sholat tarawih di Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, pada Kamis 17 Juli 2014 malam. 

PEREMPUAN INDONESIA

Gambar
(sketsa by budi susilo)

DAHSYATNYA QURAN DAN HADIS

Gambar
Dahsyatnya Quran dan Hadis SUMBER utama dalam agama Islam adalah Al Quran dan Hadis. Keduanya menjadi acuan umat muslim. Tanpa ini, umat muslim tak akan terarah, hidupnya bakal hancur berantakan.  Semua penganut agama Islam telah meyakini, mempercayai, dan menyetujui bahwa Al Quran dan hadis sebagai sumber yang berasal dari Allah SWT, yang disampaikan melalui Muhammad SAW .  “Isi Quran itu wahyu dari Allah. Juga hadis sumber utamanya dari Allah,”   Ustad Amin Summa, dalam tausiyah sholat tarawih di Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Rabu 16 Juli 2014.

RAMADHAN BULAN PENDIDIKAN

Ramadhan Bulan Pendidikan KEBERKAHAN ramadan itu ada pada Al Quran dan ibadah puasa. Barang siapa yang beribadah puasa dan membaca Al Quran maka hidupnya akan mengalami derajat tinggi.  “Bagi mereka yang rajin baca Quran dan berpuasa hidupnya jadi berkualitas,” kata Ustad Bukhari Mukhtar, dalam kultum sebelum berbuka puasa di Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu 16 Juli 2014 sore. Bergulirnya bulan ramadhan akan menguji setiap umat Islam, apakah akan menjadi seorang pribadi yang sosial ? hatinya terketuk untuk peduli kepada kaum-kaum ekonomi lemah.

BERHATI AL QURAN

Gambar
Berhati Al Quran RAMADHAN biasa disebut juga bulannya Quran, sebab pada bulan ramadhan, lewat malaikat Jibril, Al Quran diturunkan oleh Allah SWT ke bumi. Maka kemudian, pada bulan ramadhan inilah masyarakat muslim banyak yang membaca Al Quran. “Orang-orang banyak baca Al Quran, tidak seperti biasanya di bulan-bulan luar bulan ramadhan,” ujar Ustad Mahfudh Makmun, dalam tausiyah sholat tarawih di Masjid Agung Al Azhar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Selasa 15 Juli 2014. DI bulan ramadhan ini, orang-orang berlomba membaca Al Quran terbanyak. Setiap umat yang bertakwa menargetkan, membaca Al Quran di bulan ramadhan harus mencapai khatam. 

SYARAT MASUK SURGA

Gambar
Syarat-syarat Masuk Surga SETIAP muslim mendambakan surganya Allah. Kemudian bila ada keinginan ini terwujud maka harus penuhi beberapa syarat. Dan untuk masuk surga itu syaratnya, harus mentaati aturan Allah dan apabila ingkar pada Allah maka tidak akan masuk surga.  “Semoga kita semua tercatat sebagai hamba Allah yang bisa masuk ke dalam surganya Allah, amin ya robal alamin,” tutur Ustad Muhammad Ridwan pada kultum sebelum berbuka puasa di Masjid Agung Al Azhar, Selasa 15 Juli 2014. Ia menambahkan, barang siapa yang juga mempercayai Muhammad sebagai rasul Allah dan mengikuti dan mentaati atas semua ajaran rasul, maka nantinya akan bersama rasul di surga. 

MENCINTAI AL QURAN

Gambar
Mencintai Al Quran NUZUL QURAN oleh sebagian besar jumhur ulama disepakati turun pertama kali pada 17 ramadhan. Al Quran diturunkan ke masyarakat Arab, sebab kondisi sosial saat itu masih jahiliyah .    Ketika Al Quran diturunkan ke bangsa Arab, seketika bangsa Arab pun mengalami pencerahan, masyarakatnya lebih bermoral, seakan dunia Arab kala itu telah mengalami revolusi.  “Derajat bangsa Arab melesat naik,” tutur Ustad Anwar Ratna Prawira, dalam tausiyah sholat tarawih di Masjid Agung Al Azhar Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin 14 Juli 2014.

BERPECI

Gambar
(sketsa by budi susilo)

JELAJAH KAMPUNG PEKOJAN

Gambar
Jelajah Kampung Pekojan HUJAN deras yang sempat menguyur Kota Tua Jakarta selama hampir 30 menit lamanya, tak membuat geliat warga ibu kota redup. Awan yang gelap tak membuat wilayah bersejarah ini mati tanpa denyut nadi.  Keadaan i tu jelas terlihat pada Sabtu 12 Juli 2014 siang, diantaranya masih ada beberapa pedagang kaki lima menggelar dagangannya, para supir angkutan umum pun masih berusaha menawarkan jasa transportasinya, dan penjual uang recehan pun masih beredar untuk menawarkan jasa penukaran.  Jalan memang agak becek dan sedikit kotor berlumpur sehingga mengurangi keindahan. Genangan bekas air hujan pun masih menghiasai di beberapa titik jalan seputaran Kota Tua.

RAMADHAN YANG MENSUCIKAN

Gambar
Ramadhan Yang Mensucikan PERNAH suatu ketika ada seorang sahabat bertanya kepada Rasulullah mengenai apa keistimewaan dalam bulan ramadhan. Rasul pun menjelaskan, keistimewaan ramadhan ialah berpuasalah. Sebab kata Ustad Baidhowi, bahwa, semua amal kebajikan yang dilakukan pada saat puasa ramadhan rahmatnya sangat luar biasa. Nilai pahalanya dilipatgandakan 10 sampai 70 pahala.    “Berpuasalah agar kalian menjadi orang-orang yang bertakwa kepada Allah,” tuturnya pada Jumat 11 Juli 2014 dalam Kutbah Jumat di Masjid Jami Al Muttaqien, Kalibata, Jakarta Selatan.

GEMARLAH BERSEDEKAH

Gambar
Gemarlah Bersedekah JELANG memasuki malam kesepuluh di bulan ramadhan, kesempatan umat muslim memperoleh rahmat, magfiroh dari Allah SWT. Untuk itulah, banyak berbuat amal agar mendapatkan keberkahan, satu di antaranya berbuat sedekah.  Pesan ini dibeberakan langsung oleh Ustad Mulham, pada 9 Juli 2014 ketika menyampaikan kultum sholat tarawih di Mushollah Al Jannah, Gang Makmur, Kelurahan Larangan Utara, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang, Banten. Banyak orang tidak menyadari bahwa sedekah yang dilakukan oleh setiap muslim memiliki kaya manfaat. Sedekah adalah upaya menciptakan keadilan ekonomi di masyarakat, menghilangkan ketimpangan ekonomi, dan mengurangi kesenjangan sosial. 

PUASA MELATIH KESABARAN

Puasa Melatih Kesabaran PUASA ramadhan itu membantu meningkatkan iman dan takwa umat muslim. Berpuasa mampu menghadang hawa nafsu yang tak terkendali. Berpuasa itu sama saja berperang melawan hawa nafsu.  Menurut Ustad Jaenal Muttaqin Gufran, dalam taushiyah sebelum berbuka puasa di Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Selasa, 8 Juli 2014, bahwa perang badar pun berlangsung saat momen puasa ramadhan. Sejarah mencatat, perang badar adalah perang qubra, atau perang besar yang dialami oleh umat muslim. Perang badar ini bentuk dari perjuangan umat muslim melawan kaum kafir quraisy. 

RAMADHAN PERKUAT JATI DIRI

Gambar
Ramadhan Perkuat Jati Diri BAGAIMANA kondisi keimanan dan ketakwaan seorang muslim di luar bulan ramadhan, apakah akan lemah, atau tetap kuat menjaga nilai spiritualitasnya ? Tentu jawaban ini dapat dijawab oleh mereka, tiap pribadi masing-masing. Untuk mengukur sejauh mana orang tersebut beriman dan bertakwa, pada Senin 7 Juli 2014, Ustad Samsir Kamaludin membocorkan lewat taushiyah kepada jamaah sholat tarawih di Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Katanya, orang yang lemah nilai spiritulanya dapat diketahui lewat ciri karakter yang tidak tahan terhadap hawa nafsu yang merusak. Dalam diri lebih banyak didominasi hawa nafsu, ketimbang rasa sabar, bersyukur dan beribadah kepada Allah SWT.

RAMADHAN CERMIN KEIMANAN

Ramadhan Cermin Keimanan PUASA ramadhan merupakan cermin bagi keimanan seorang muslim. Sebab jika tidak berpuasa maka bukanlah bagian dari seorang mukmin, orang bertakwa. Dan seorang mukmin adalah cermin bagi kaum muslim lainnya. Inilah prinsip yang dipaparkan dalam kultum sholat tarawih di Masjid At Taubah, oleh Ustad Mulham pada Minggu, 6 Juli 2014. Bagi para jamaah ditekankan agar dapat menjaga cerminnya dengan baik. Andaikan saja cermin tersebut tak dijaga, maka cermin ini akan tampak buram.  Untuk itulah, diperlukan ketebalan iman dan maksimalisasi ketakwaan agar cermin yang dimiliki masih tampak bagus. Seorang mukmin akan menjadi contoh yang lain, jika mampu mencontohkan hal-hal yang baik, maka akan menularkan hal-hal baik juga.

BERSEDEKAH MAKA AKAN BERKAH

Bersedekahlah Maka Akan Berkah RAMADHAN menumbuhkan sikap takwa. Berpuasa di bulan ramadhan menunjukan eksistensi manusia yang beriman. Lewat berpuasa, dapat mengendalikan hawa nafsu.  Wujud orang yang bertakwa tidak hanya sekedar menjalankan seremonial puasa, yang menahan nafsu makan dan minum saja, tetapi adalah implementasi bersedekah. Mereka yang punya harta baik cukup atau lebih lalu berani untuk bersedekah berarti telah menunjukan sebagai orang yang bertakwa, memberi kebaikan dalam kehidupan karena Allah.

PUASA BENTENG KEIMANAN

Gambar
Puasa Benteng Keimanan BERPUASA di bulan ramadhan itu ada kaitannya dengan rasa keimanan dan ketakwaan terhadap Allah SWT. Sebab ini disinggung dalam Al Quran surat Al Baqarah ayat 183, yang mengaskan bagi mereka yang berpuasa berarti masuk dalam orang-orang yang bertakwa. “Ramadhan momentum kita untuk membentengi diri kita dari hawa nafsu, dan memperkokoh iman kita,” kata Ustad Iwan Kurniawan dalam taushiyah sebelum berbuka puasa di Masjid Agung Al Azhar Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat 4 Juli 2014.  Orang yang bertakwa, menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangan-laranganNya. Melalui puasa ramadhan, manusia dapat memerangi hawa nafsu secara total, mengingat godaan syetan selalu menggerayangi manusia.

RAMADHAN MEMULIAKAN MUSLIM

Gambar
Ramadhan Memuliakan Muslim “Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana telah diwajibkan pula kepada orang-orang sebelum kamu. Mudah-mudahan kamu menjadi orang yang bertaqwa,” KUTIPAN ayat Al Quran yang ada di surat Al Baqarah ayat 183 tersebut menjadi ayat pembuka dalam kutbah sholat jumat, pada Jumat 4 Juli 2014 yang disampaikan oleh Ustad Abdul Salam di Masjid Nurul Amaliyah, Kalibata Jakarta Selatan .  “Saum atau puasa itu menahan hawa nafsu, tidak makan dan tidak minum, juga tidak bercampur dengan pasangan yang sah,” tegasnya. 

DOA YANG MENGUBAH TAKDIR

Doa Yang Mengubah Takdir IBADAH puasa ramadhan dalam Al Quran disunggung di beberapa ayat. Mengenai ini, dapat dilihat di surat Al Baqarah ayat 183, yang intinya mengenai syariat, atau aturan yang menegaskan puasa ramadhan adalah wajib bagi mereka yang bertakwa kepada Allah.  Kemudian juga disinggung di Al Baqarah ayat 184 dan 185 yang inti bunyinya mengenai orang-orang seperti apa yang berpuasa ramadhan. Sama halnya, puasa ramadhan juga dibahas di ayat 187.  Namun, ada perbedaan yang bisa ditemukan dalam Al Baqarah dalam ayat 186. Uniknya di tengah-tengah ayat tadi, di ayat 186 tidak membahas tentang puasa Ramadhan, padahal harusnya sama, karena satu rangkaian dengan ayat angka surat Al Baqarah tersebut. 

GELIAT KOTA TUA JAKARTA 13

Gambar
Derita Di Penjara Bawah Tanah TERIK mentari bersinar cerah, pada Sabtu 21 Juni 2014. Surya fajar menerangi Kota Tua kala itu, ini turut memberikan kenikmatan saya saat menyambangi ke Museum Sejarah Jakarta, atau Museum Fatahillah. Coba bayangkan saja jika cuaca tak bersahabat. Awan mendung menurunkan rintikan hujan deras, maka kunjungan saya ke museum akan terganggu, akan sangat tidak nyaman dan fokus.  Waktu itu masih terbilang pagi. Saya mengunjungi Museum Fatahillah sekitar jam 10 pagi. Pengunjung yang datang bukan saya sendiri, ada banyak orang juga yang menginjak museum bekas pemerintahan Gubernur Hindia Belanda ini.    

PILIH NOMOR DUA

Gambar
Pilih Nomor Dua (sketsa by budi susilo)

KERBAU SAPI TAK BERPUASA

Gambar
Kerbau Sapi Tak Berpuasa PUASA ramadhan diperuntukan bagi mereka yang menganut agama Islam. Mereka yang beriman kepada Allah dan Muhammad sebagai rasul, tentu menjadikan puasa ramadhan sebagai ritualitas yang harus dilakukan. “Kita diciptakan sebagai manusia, maka harus berpuasa. Manusia dan binatang diciptakan oleh Allah, tetapi ada yang membedakannya,” ujar Ustad Nur Ali di musholah Al Jannah Gang Makmur, Kelurahan Larangan Utara, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang pada Kamis 3 Juli2014. Untuk membedakannya dengan binatang, maka manusia harus berpuasa ramadhan. Sebab berpuasa itu sarana untuk mengendalikan hawa nafsu yang liar. Hawa nafsu yang berlebihan akan membahayakan, akan sama seperti halnya hewan. 

RAMADHAN CEGAH KEZHALIMAN

Gambar
Ramadhan Cegah Kezhaliman AL QURAN diturunkan oleh Allah ke muka bumi diperuntukan untuk rahmat bagi seluruh alam. Adanya Al Quran, maka manusia punya pedoman hidup.  Al Quran mampu memberikan bimbingan hidup manusia pada jalan kebenaran. Al Quran diturunkan oleh Allah, yang disampaikan melalui Muhmmad, yang dianggap sebagai rasulullah SAW.  "Diturunkannya Quran untuk mukmin," kata Ustad Abdul Gofur dalam taushiyah sholat tarawih di mushollah Al Jannah, Gang Makmur, Kelurahan Larangan Utara, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang, pada Rabu 2 Juli 2014 malam.

TAUSHIYAH RAMADHAN AL AZHAR 2

Gambar
Benarkah Syetan Dibelenggu APABILA datang bulan ramadhan maka pintu surga akan dibuka lebar-lebar. Sedangkan pada bulan ramadhan pintu neraka akan ditutup rapat-rapat, syetan-syetan dibelenggu agar tidak berkeliaran. Namun menurut ahli tafsir, yang dimaksud syetan-syetan dibelenggu adalah syetan yang masuk kategori sebagai pemimpin.  "Mbahnya syetan. Rajanya syetan. Karena di lingkungan syetan ada pimpinan dan anak buah," ungkap Ustad Muhammad Arifin Purba, saat memberikan tausiyah sebelum berbuka puasa ramadhan di Masjid Agung Al Azhar, Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu 2 Juli 2014. Di bulan ramadhan, para pimpinan syetan dikerangkeng agar tidak berkeliaran mengganggu manusia. Dibelenggunya syetan maka diharapkan manusia tidak akan tergoda pada jalan kegelapan. 

KITA HARUS MENIPU SYETAN

Gambar
KEBERADAAN syetan di muka bumi tujuannya untuk menggoda manusia. Syetan tak ingin manusia tunduk kepada Allah. Syetan sampai kiamat pun akan mendorong manusia untuk berbuat buruk, menjauhi Allah. Karena itu, manusia diperlukan iman dan iman itu letaknya ada dihati. "Bagaimana caranya agar iman kita terjaga ? Bagaimana caranya agar iman kita tertanam dalam hati. Bagaimana caranya agar kita selalu bisa dekat dengan Allah ?," tanya Ustad Abdul Gofur pada kultum sholat Tarawih di Masjid At Taubah, Kelurahan Larangan Utara, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang pada Selasa 1 Juli 2014 malam.   (sketsa by budi susilo)

PENTINGNYA KESEHATAN ROHANI

Gambar
MENJALANI ibadah puasa ramadhan bagi setiap umat muslim adalah satu kesempatan untuk memperbaiki diri dan mencurahkan harapan agar dapat kesehatan, baik itu sehat fisik maupun sehat rohani. Kesehatan rohani perwujudannya ke dalam bentuk nikmat iman kepada Allah. Umat muslim yang hilang rasa keimanannya berarti dirinya tidak lagi sehat rohaninya, telah tergoda olah hawa nafsu syetan terkutuk, tak mau lagi menuruti petunjuk-petunjuk dari Allah. "Ada orang Islam yang berpakaian bak agamawan tapi belum menjamin kalau orang ini beriman kepada Allah. Kita bisa lihat dari perilaku tindak tanduknya apakah menuruti kata nafsu syetan atau tidak. Jika tidak mengikuti langkah syetan maka orang ini masuk orang-orang yang beriman."