TUTUP TAHUN HANYALAH SENJA
Tutup Tahun Hanyalah Senja HABIS fajar munculah senja. Usai terang bergeliat menjalani kehidupan, maka lanjutlah gelap, menutup hari dengan beristirahat mengumpulkan energi untuk di esok hari. Senja itu lukisan indah. Senja itu gayanya membuat takjub. Senja itu perhiasan permata langit. Siapa bilang senja itu seram yang diserupakan layaknya momen yang mengarah pasa masa kesuraman. Senja itu sangat mempesona. Warna semburatnya yang merah bercampur kuning buah jeruk, memberikan kesan yang tak akan terlupakan, terlebih kala senja diselimuti juga oleh angin yang bertiup sepoi-sepoi. Dibalik remang-remangnya, senja itu punya kharisma, berdaya tarik dan menarik, serta rasa ingin terus dilirik. Ibarat berjenis kelamin wanita, senja itu adalah perempuan cantik, yang datang dengan anggunnya dari ufuk barat. Jelang buka pintu 2014 masehi segala impian tercurahkan. Berharap agar di tahun 2014 nikmatnya kedamaian selalu dikandung oleh bumi pertiw...